Everything I Never Told You (Penguin Press), novel debut karya pengarang Celeste Ng, masuk dalam daftar Amazon Best Book 2014. Novel tersebut menduduki peringkat pertama dalam daftar 100 bacaan yang baik, termasuk fiksi dan nonfiksi, yang dipilih oleh editor Amazon.com.
“Ini adalah novel yang indah tentang keluarga,” ujar Sara Nelson, direktur editorial buku dan kindle di Amazon.com. “Karakternya benar-benar hidup dan sangat menarik.”
Novel Everything I Never Told You bercerita tentang seorang gadis remaja yang tumbuh di dalam keluarga ras campuran di Midwest Amerika pada 1970-an.
Celeste Ng adalah penulis perempuan yang di besarkan di Pittsburgh, Pennsylvania, dan Shaker Heights, Ohio, dalam sebuah keluarga ilmuwan. Fiksi dan esainya telah muncul di One Story, TriQuarterly, Bellevue Literary Review, Kenyon Review Online, dan dia adalah penerima Hadiah Pushcart.
Saat ini dia tinggal di Cambridge, Massachusetts, bersama suami dan anaknya. Di sana dia juga mengajar penulisan fiksi di Grub Street. Saat ini dia sedang mengerjakan novel keduanya dan juga sebuah buku kumpulan cerita pendek. [NHD/Spoila/Reuters/Celesteng]